ayodepo.com - Donny van de Beek melalui musim pertama yang mengecewakan di Manchester United. Piala Eropa 2020 berpeluang jadi kesempatannya untuk membuktikan. Donny van de Beek didatangkan Manchester United dari Ajax pada musim panas tahun lalu seharga 35 juta paun, belum termasuk bonus-bonus. Meski mengeluarkan dana yang tak sedikit, tapi MU ternyata tak langsung menjadikan gelandang 24 tahun itu sebagai pemain utama. Van de Beek tampil 36 kali sepanjang musim lalu di seluruh ajang, tapi total waktu bermainnya cuma 1.456 menit. Artinya rata-rata dia cuma beraksi 40 menit 24 detik setiap kali bermain. Sejumlah desakan pun muncul agar pemain tim nasional Belanda itu mempertimbangkan kembali masa depannya di MU. Mantan pemain Ajax dan Barcelona, Ronald de Boer, menyebut Piala Eropa 2020 bisa menjadi ajang unjuk gigi Van de Beek.Pasaran Bola
Di turnamen itu, pemain didikan asli Ajax tersebut punya kesempatan untuk membuktikan bahwa Manchester United menyia-nyiakan kualitasnya. Saya masih percaya dengan anak ini, saya lumayan tahu dia, saya melatihnya di usia belia. Dia sosok yang menarik, dia anak yang tenang, tahu apa yang dia inginkan. Bahkan di Piala Eropa nanti, mungkin Donny van de Beek yang sesungguhnya akan terlihat, ungkap Ronald de Boer kepada Sky Sports dikutip Manchester Evening News. Saya selalu menggunakan contoh (Mauricio) Pellegrino d Barcelona, mantan rekan setim saya. Dia tak bermain baik di tim kami dan semua orang kala itu berpikir dia bek yang buruk. Lalu dia gabung Valencia dan memainkan dua final Liga Champions. Terkadang memang ada yang tidak cocok saja, tapi terkadang tempat lainnya cocok dengan Anda. Saya rasa dia perlu menemukannya sendiri dan membuat pilihan tepat, tapi saya percaya diri kita akan melihat Donny van de Beek yang sesungguhnya segera, imbuhnya.Berita bola terlengkap
Donny van De Beek kembali didesak untuk memikirkan matang-matang masa depannya di Manchester United. Ia terlalu bagus untuk jadi penghangat bangku cadangan. Didatangkan pada musim panas tahun lalu, Donny van de Beek gagal merebut kepercayaan di skuad Manchester United. Ia memang tampil 36 kali di seluruh kompetisi, tapi dengan total waktu bermain sebanyak 1.456 menit. Itu berarti gelandang tim nasional Belanda tersebut rata-rata cuma menghabiskan 40 menit 24 detik setiap kali bertanding. Mantan gelandang Ajax itu baru mencetak satu gol dan dua assist di semua ajang. Memang sulit buat Van De Beek merebut satu posisi di lini tengah. Manajer MU Ole Gunnar Solskjaer masih punya Bruno Fernandes, Paul Pogba, dan Scott McTominay untuk dipilih di sektor tersebut. Eks pemain Ajax Rafael van der Vaart menyayangkan nasib Donny van de Beek di Manchester United. Pemain sebagus gelandang 24 tahun itu tak semestinya banyak duduk di bangku cadangan. Dia sangat cocok dengan sistem Ajax, tapi dia tidak klop di Manchester United. Kalau tak ada yang meninggalkan United, dia akan beruntung kalau bisa masuk susunan starter, kata Van der Vaart kepada ESPN FC dikutip Metro. Dia terlalu bagus untuk duduk di bangku cadangan selama dua musim. Dia butuh menit-menit bermain segera. Dia masih muda, tapi waktu terus berjalan. Klub seperti Borussia Dortmund bakal jadi langkah yang lebih baik sebenarnya buat dia. Manchester United mungkin langkah yang terlalu jauh untuknya, imbuh bekas pemain Real Madrid dan Tottenham Hotspur ini.Nonton bola online
Link Alternatif: www.ayodepo.com